Now Reading
Ayah Taeyeon SNSD Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya!

Ayah Taeyeon SNSD Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya!

lirik lagu happy taeyeon

Hari ini (9/3), penyanyi Kim Taeyeon SNSD sedang dilanda duka karena sang ayah dikabarkan meninggal dunia. Berita ini jelas mengagetkan semua pihak. Tak hanya keluarga maupun kerabat, fans yang mengetahui hal ini lantas mengungkapkan rasa belasungkawa mereka untuk Taeyon di platform Twitter.

Penyebab Ayah Taeyeon SNSD Meninggal Dunia

Taeyeon SNSD

Ayah Taeyeon SNSD meninggal pada pagi hari ini karena infark miokard akut (suatu penyumbatan aliran darah ke otot jantung) atau juga disebut sebagai serangan jantung. Taeyeon mendengar kabar itu dan bergegas menuju rumah tempat ibu, kakak dan adiknya tinggal.

Agensinya, SM Entertainment mengkonfirmasi fakta meninggalnya ayah Taeyeon SNSD melalui media eDaily dan berkata, “Pemakamannya akan dilakukan secara pribadi bersama keluarga.”

Ini menjadi hal yang tidak disangka karena hari ini adalah ulang tahun Taeyeon SNSD ke-31. Melalui agensinya, Taeyeon ungkap rasa sedih kehilangan ayah pada hari ulang tahunnya.

Lagu Happy Ditunda Perilisannya

Sebelumnya, Taeyeon SNSD berencana untuk merayakan hari ulang tahun dengan keluarganya, juga merilis lagu baru yang berjudul ‘Happy’ dan siaran langsung di situs Naver V. Karena insiden ini, semua jadwal ditunda demi menghormati keluarga.

 

View this post on Instagram

 

ᕼᗩᑭᑭY? 3/9

A post shared by TaeYeon (@taeyeon_ss) on Mar 7, 2020 at 12:01am PST

 

View this post on Instagram

 

ᕼᗩᑭᑭY? 3/9

A post shared by TaeYeon (@taeyeon_ss) on Mar 6, 2020 at 7:06am PST

 

View this post on Instagram

 

?ᕼᗩᑭᑭY 3/9

A post shared by TaeYeon (@taeyeon_ss) on Mar 4, 2020 at 3:17pm PST

 

View this post on Instagram

 

?ᕼᗩᑭᑭY 3/9

See Also

A post shared by TaeYeon (@taeyeon_ss) on Mar 3, 2020 at 7:37am PST

Banyak Fans Taeyeon SNSD yang Turut Berduka

Tak hanya keluarga maupun kerabat, fans yang mengetahui hal ini lantas mengungkapkan rasa belasungkawa mereka untuk Taeyeon SNSD di platform Twitter.

 

Baca juga:  Chen EXO Umumkan Kelahiran Anak Pertamanya!

close