Interview kerja jadi salah satu tahapan penting dalam proses pencarian kerja, dari tahapan ini kepribadian hingga cara kerja kamu nantinya bisa tergambarkan.
Maka dari itu sebelum kamu interview kerja ada baiknya menyiapkan materi hingga mental agar bisa lolos interview kerja. Berikut ini tips interview kerja yang dilansir dari berbagai sumber:
Latihan Berkomunikasi dengan Baik
Saat interview atau wawancara kerja biasanya akan ada pertanyaan yang ditanyakan oleh pewawancara, maka dari itu kamu sebaiknya latihan untuk berkomunikasi dengan baik
Nah, berikut ini pertanyaan dan jawaban yang biasa ditanyakan saat interview kerja:
Coba ceritakan soal diri kamu?
Pertanyaan ini biasanya ditanyakan saat memulai wawancara kerja. Untuk menjawab pertanyaan, mulailah dari pencapaian atau pengalaman terbaikmu. Intinya dalam menjawab pertanyaan ini berikanlah informasi yang sejujurnya dan hanya berhubungan dengan pekerjaan.
Kenapa berhenti atau mengundurkan diri dari pekerjaan sebelumnya?
Saat menjawab pertanyaan ini, usahakan kamu tidak membicarakan hal buruk tentang pekerjaan sebelumnya.
Jika memang di kantor kamu sebelumnya tidak ada kesempatan untuk berkembang, maka kamu bisa menjawab dengan: “Alasan saya mengundurkan diri dari pekerjaan saya yang lama ialah saya ingin mengembangkan karir saya, karena sayangnya jika di kantor sebelumnya peluang saya untuk maju sayangnya masih sangat terbatas”.
Kenapa kami harus memperkerjakan kamu?
Ini waktunya kamu “menjual” keahlianmu, bisa dimulai dengab menjelaskan apa saja keahlian yang bisa kamu berikan bika perusahaan tersebut memperkerjakan kamu

Apa kekurangan kamu?
Hindari jawaban “Saya tidak punya kelemahan apapun”. Saat menjawab pertanyaan ini cobalah untuk menjelaskan yang memang jadi kekurangan kamu, eits tapi diikuti oleh cara kamu memperbaiki kelemahan tersebut.
Misalkan; “Kelemahan saya, saya orangnya pelupa maka dari itu saya selalu mencatatnya di agenda saya, saya juga membuat kalendar jadwal kegiatan agar semuanya terorganisir dan tidak ada yang terlupakan”.
Dalam 5 tahun ke depan, bagaimana karir kamu?
Saat menjawab pertanyaan ini, kamu tidak hanya diharuskan untuk menjawab pertanyaan secara jujur namun juga jawablah pertanyaan ini secara spesifik soal tujuan karir kamu.
Tujuan dari pertanyaan ini pewawancara ingin mengetahui apakah kamu punya keinginan untuk berkembang dalam karir profesional kamu atau tidak.
Berapa gaji yang kamu inginkan?
Sebelum menjawab pertanyaan ini pastikan kamu sudah riset soal kisaran gaji untuk posisi yang kamu lamar.
Lalu untuk menjawab nominalnya kamu bisa mengajukan dalan bentuk kisaran. Tentukan nominal yang masuk akal, sesuaikan dengan pengalaman dan keahilan yang kamu miliki.
Nah, jadi intinya dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan pewawancara saat interview kerja, cobalah untuk menggunakan kata yang baik, mendengarkan pertanyaan dari pewawancara dengan seksama dan jangan berbicara berlebihan dan tetaplah berbicara secara profesional.
Saat Interview Kerja Kenakanlah Pakaian yang Rapi
Meskipun kantor tempat kamu melamar kerja memperbolehkan pekerjanya untuk berpakaian kasual, tapi saat wawancara kerja usahakan mengenakan pakaian yang formal ya.
Handphone Harap dalam Mode Silent
Handphone berdering saat sedang interview kerja, pastinya membuat Anda jadi panik dan konsentrasi terganggu. Maka dari itu, Ada baiknya matikan hanphone kamu atau buat handphone mu dalam keadaan silent.
Jika handphone kamu sudah terlanjur berdering saat sedang interview kerja, hal pertama yang harus kamu lakukan adalah meminta maaf kepada pewawancawa, izin untuk mengangkat telepon, atau alangkah baiknya lansung silent atau matikan handphone kamu.