Now Reading
Daftar Pembuat Filter Instagram Interaktif yang Harus Difollow

Daftar Pembuat Filter Instagram Interaktif yang Harus Difollow

Filter Instagram

Instagram telah memperkenalkan fitur filter Instagram yang bisa dibuat sendiri oleh penggunanya. Di antara banyaknya filter tersebut, ada beberapa yang mengusung konsep filter Instagram yang interaktif, contohnya seperti; Filter 2020, Which Disney, What Pokémon dan lain sebagainya.

Untuk mendapatkan filter tersebut, kamu harus memgikuti atau follow akun creatornya terlebih dahulu. Berikut nama-nama akun creator Instastory Interaktif yang wajib kamu follow.

Kumpulan Akun Instagram yang Wajib Difollow untuk Mendapatkan Filter Instagram Interaktif

1. Filter 2020 oleh akikokoga

Filter Instagram 2020
Instagram/akikokoga

Filter Instagram yang satu ini akan memberikan nasihat untuk kamu di tahun 2020. Tampilan prediksinya akan serupa dengan notifikasi di handphone.

Nantinya, filter ini akan menampilkan beberapa nasihat dengan cepat hingga akhirnya berhenti pada satu nasihat untuk kamu.

Nasihat-nasihat yang tersedia dalam filter ini, antara lain:

  • You have to believe in something.
  • 2021 will treat you better.
  • Make your brain feel good.
  • Experiment with the tenderness.
  • Error 404: Fortune not found.
  • It’s okay to admit you don’t have the answer.
  • Ouf
  • Try not to cry.
  • Dreams don’t have a definitive time.
  • Don’t let rough moments warp your vision.
  • You have gifts that you’re not using.
  • Nothing is never not impossible.
  • Do your laundry. Fold it. Immediately.

Kunjungi profil akikokoga di Instagram dan temukan nasihat untuk kamu di tahun 2020!

2. Filter Which Disney oleh arnopartissimo

filter instagram disney
Instagram/arnopartissimo

Cari tahu karakter disney mana yang sesuai dengan diri kamu melalui filter Instagram Which Disney milik arnopartissimo.

Karakter Disney yang tersedia antara lain Simba, Olaf, Aladdin, Snow White, dan masih banyak lagi!

3. Filter 2020 Predictions oleh filippo.soccini

Filter Instagram 2020 predictions
Instagram/lucyhale

Hampir mirip dengan filter Instagram 2020 yang telah dibahas sebelumnya, filter Instagram yang satu ini akan menampilkan prediksi di tahun 2020 kamu. Jika filter sebelumnya memberikan kamu nasihat, filter yang satu ini akan memprediksi nasib kamu di tahun baru ini.

Dimulai dengan kalimat, “In 2020 I will be” lalu prediksi akan berganti dengan cepat hingga akhirnya berhenti pada satu kata.

See Also
panduan cara mengompres gambar online

Aktris dan Penyanyi Lucy Hale telah mencoba filter Instagram ini dan hasilnya dia mendapatkan kata, “Single”.

Kata yang tersedia pada filter Instagram 2020 predictions, antara lain:

  • Married
  • Watching Netflix
  • Reading a book
  • Dead
  • Smiling
  • Poor
  • Hungry
  • Sad
  • Happy
  • Single
  • A Winner

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba?

4. Filter What Pokémon? oleh hughesp1

Instastory
Instagram/hughesp1

Filter Instagram yang satu ini serupa dengan filter Which Disney milik arnopartissimo. Alih-alih karakter Disney, pilihan dalam filter ini adalah pokémon.

Wajib dicoba untuk kamu penggemar pokémon!

Baca juga:  Kumpulan Caption Romantis ala Disney untuk Orang Terkasih

View Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

close