Ajang kecantikan Miss Indonesia 2020 telah selesai diselenggarakan. Dalam acara puncak yang digelar pada Kamis (20/2), sudah diumumkan nama-nama pemenangnya. Finalis Miss Indonesia 2020 yang berhasil meraih top 5 adalah wanita-wanita pintar yang cantiknya terpancar dari luar dan dari dalam. Di sisi lain, kecantikan mereka juga didukung dengan pemilihan busana yang tepat dan tata rias yang sempurna.
Usut punya usut, penampilan mereka tak hanya memukau saat tampil di panggung atau di depan kamera saja. Pasalnya, dalam kesehariannya, para finalis Miss Indonesia 2020 juga terlihat cantik dan menawan, lho! Yuk intip potret keseharian mereka!
Potret Keseharian Top 5 Miss Indonesia 2020
1. Salma Effendi

Salma Effendi berhasil membuat bangga warga Sumatera Utara. Pasalnya wanita berusia 21 tahun ini mendapatkan peringkat runner up ke-4 dalam ajang Miss Indonesia 2020.
Ia baru saja menyelesaikan studinya di Universitas Indonesia sebagai lulusan manajemen bisnis. Sebelum mengikuti ajang Miss Indonesia, Salma Effendi pernah menjadi None perwakilan Jakarta Timur di tahun 2008.
2. Larissa Amelinda

Pemenenang runner up ke-3 Miss Indonesia 2020 adalah Larissa Melinda. Wanita cantik yang kerap disapa Lala ini adalah mahasiswa jurursan Hubungan Internasional di Universitas Diponegoro.
Ia sukses di menjadi perwakilan Jambi di ajang Miss Indonesia 2020 pada usianya yang ke-20 tahun. Dalam kesehariannya, Larissa Melinda kerap berpenampilan tidak menggunakan makeup. Meski pun demikian, Larissa tetap terlihat cantik dan memesona!
3. Nadia Riwu Kaho

Nadia Riwo Kaho adalah finalis perwakilan Nusa Tenggara Timur yang mendapatkan peringkat runner up ke-2 dalam ajang Miss Indonesia 2020.
Wanita berusia 19 tahun ini masih tercatata sebagai mahasiswi aktif jurusan Psikologi di Universitas Nusa Cendana. Ia mengikuti ajang Miss Universe dengan harapan dapat mempromosikan sektor pariwisata di tanah kelahirannya, yaitu Nusa Tenggara Timur.
Selain sebagai seorang finalis Miss Indonesia, Nadia Riwu Kaho juga merupakan Puteri NTT Kabupaten Kupang 2019.
4. Christella Fenisianti

Christella Fenisianti juga termasuk salah satu finalis Miss Indonesia 2020. Dirinya mewakilkan daerah Bangka Belitung dan berhasil menyabet juara runner up ke-1.
Dalam kesehariannya, wanita berusia 22 tahun ini merupakan mahasiswa program studi Hubungan Internasional di Universitas Indonesia. Ia diketahui aktif dalam program pelatihan keterampilan bagi penyandang disabilitas yang dinaungi dalam Abilitas.id.
5. Pricilia Carla Yules

Ini dia pemenang Miss Indonesia 2020 sekaligus wakil Indonesia dalam ajang Miss World 2020, Pricilia Carla Yules.
Dalam ajang ini, ia mewakilkan tanah kelahiran kedua orang tuanya, Sulawesi Selatan. Carla sendiri lahir dan besar di Surabaya.
Wanita berusia 23 tahun ini adalah seorang diploma di bidang hospitality. Ia menamatkan studinya di William Angliss Institute, Melbourne, Australia.
Sebelum menjadi finalis Miss Indonesia 2020, Carla terlihat sudah aktif di dunia modeling. Ia pernah menjadi model mall Tunjungan Plaza, Surabaya.
Wah, selamat dan sukses selalu, Carla!
