2019 telah berakhir. Di tahun lalu banyak karya yang dilahirkan, khususnya dunia film termasuk TV series.
Wokenim merangkum lima TV series dengan rating tinggi di tahun 2019. Hayoo, ada yang belum kamu tonton?
Lima TV Series dengan Rating Tertinggi di Tahun 2019
1. Chernobyl
Salah satu TV series yang memiliki rating tinggi di tahun 2019 adalah Chernobyl. Rating Chernobyl di situs imdb sebesar 9.5 dan 96% di Rotten Tomatoes.
Selain itu, TV series yang diproduksi oleh HBO ini berhasil memenangkan Emmy Award 2019. Episode pertama Chernobyl tayang pada tanggal 6 Mei 2019 dan diikuti oleh episode berikutnya setiap hari Senin.
Disutradari oleh Johan Renck, Chernobyl menceritakan tentang kisah bencana nuklir yang terjadi di Ukraina, Uni Soviet pada tanggal 26 April 1986. Hebatnya ledakan nuklir tersebut sehingga dapat dirasakan hingga Belarus, Rusia, Skandinavia, hingga Eropa Barat. Kisah ini diceritakan dalam sepuluh episode Chernobyl.
2. Seven Worlds, One Planet
Seven Worlds, One Planet adalah seri dokumenter Yang diproduksi oleh BBC Natural History Unit. Frasa “Seven Worlds” bermakna tujuh benua yang ada di planet ini.
Setiap episodenya akan membahas tentang kehidupan satwa liar di satu benua. Episode pertama yang tayang pada tanggal 27 Oktober 2019 membahas tentang kehidupan satwa liar di Antartika.
TV series ini memiliki rating senilai 9.5 di imdb dan 100% di Rotten Tomatoes.
3. When They See Us
TV series ketiga yang memiliki rating tinggi di tahun 2019 adalah When They See Us. Di situ imdb, TV series ini berhasil mendapatkan nilai sebesar 9.0 sedangkan di situs Rotten Tomatoes sebesar 96%.
Sama seperti Chernobyl, When They See Us menceritakan sebuah kisah nyata. TV series ini mengangkat kasus Central Park 5 atau Central Park Jogger Case di Amerika pada tahun 1989. Kelima remaja berkulit hitam ini dituduh atas tuduhan pemerkosaan dan penganiayaan seorang wanita yang sedang berlari di Central Park.
When They See Us tayang pertama kali di Netflix pada tanggal 31 Mei 2019 dan dibintangi oleh Asante Blackk, Caleel Harris, Ethan Herisse, dan masih banyak lagi.
4. The Mandalorian
Star Wars: The Mandalorian atau yang disingkat menjadi The Mandalorian adalah TV series pertama yang ditayangkan di Disney+. Episode pertamanya ditayangkan di tahun 2019 tepatnya 12 November 2019.
Meskipun tayang di akhir 2019, TV series ini berhasil mendapatkan rating tinggi baik di situs Imdb dan Rotten Tomatoes. Di situs Imdb, The Mandalorian berhasil mendapatkan rating sebesar 8.9 dan 94% di situs Rotten Tomatoes.
The Mandalorian menceritakan tentang cerita dalam Star Wars Universe yang mengambil latar waktu lima tahun setelah kejadian Return of the Jedi.
5. Dark
Rekomendasi TV series dengan rating tinggi di tahun 2019 yang terakhir adalah Dark, TV series keluaran Netflix. Dark yang keluar pada bulan Juni lalu bukanlah season yang pertama, melainkan yang kedua.
TV series mendapatkan rating 8.7 di situs Imdb dan 94% di Rotten Tomatoes.
Dark menceritakan kisah tentang anak-anak yang secara misterius hilang di Kota Winden. TV series ini dibuat oleh Baran bo Odar dan Jantje Friese dan berbahasa German.